ARTIKEL MENARIK : :   
:  Memuat...

Jumat, 23 Maret 2018

M. Syahri

Begini Cara Membuat Komputer Menyapa Saat Dinyalakan

Membuat laptop menyapa saat dinyalakan

Pernah kepikiran ingin memiliki perangkat komputer yang bisa menyapa seperti layaknya di film-film teknologi?
Sebenarnya kita bisa membuat komputer atau laptop kita menyapa dengan kata - kata tertentu yang kita inginkan pada sistem operasi Windows,  meskipun tak sehebat seperti yang kita tonton di film, setidaknya bisa memberikan nilai plus tersendiri pada komputer bagi kita.

Cara membuat komputer menyapa tidaklah sulit, yaitu dengan memasukkan file berisi perintah suara kedalam direktori startup Windows, sehingga ketika Windows dalam proses startup, file tersebut akan terbuka dan mengeluarkan output sesuai perintah.
Berikut ini tutorial singkatnya :
  1. Pertama, buka text editor (notepad atau semacamnya). Untuk lebih cepatnya bisa tekan tombol Windows + R pada keyboard dan ketik "notepad" lalu enter. Setelah notepad terbuka, kita hanya perlu memasukkan text berikut ini :
    Dim speaks, speech
    speaks="Hello sir, welcome back"
    set speech=createobject("sapi.spvoice")
    speech.Speak speaks
  2. Ganti text yang ditandai diatas dengan kata atau kalimat yang diinginkan, gunakanlah bahasa Inggris agar suara yang sesuai dengan yang kita inginkan.
  3. Setelah selesai memasukkan kata yang diinginkan, selanjutnya simpan file tersebut dengan format .vbs seperti pada contoh  gambar berikut ini.
    save file sebagai .vbs

  4. Simpanlah di lokasi drive yang mudah dicari, karena nanti file tersebut akan dipindahkan ke folder startup.
  5. Setelah file tersimpan, saatnya untuk mengecek file tadi dengan klik 2 kali pada file, kalau terdengar suara sesuai dengan yang diketik tadi, berarti sudah benar.
  6. Selanjutnya  pindahkan file tersebut ke folder startup, caranya bisa dengan menekan tombol  Windows + R dan "AppData\Roaming\Microsoft\Windows\Start Menu\Programs\Startup" tanpa tanda kutip lalu enter, maka Windows akan membuka direktori tersebut.
    Laptop menyapa sat startup

  7. Letakkan file tadi disana. Selesai.
Sekarang ketika kita menyalakan atau merestart komputer, akan terdengar suara yang menyapa kita. Mudah bukan? Jangan lupa bagikan juga artikel ini ke mereka yang belum tahu supaya mereka tahu juga "Cara Membuat Komputer Menyapa Saat Dinyalakan" Like halaman Facebook Blog Edukasi untuk mendapatkan informasi terbaru atau berlangganan melalui email untuk menerima artikel terbaru di email anda, gratis!
QUOTES :
"Berusahalah mencapai apa yang kamu impikan dan ikuti hatimu selagi ia membawamu ke hal positif"  
-Artikelklopedia-

M. Syahri

Tentang M. Syahri -

Seorang yang tertarik dengan hal-hal seputar teknologi dan internet.
"Follow your heart and reach your dream"

3 Komentar

Write Komentar
farida
AUTHOR
Jumat, 23 Maret 2018 pukul 12.51.00 WIB delete

Hohoho.. Asyik ya kalau sebelum bekerja kita disapa ramah sama komputer. Terimakasih infonya ��

Reply
avatar
M. Syahri
AUTHOR
Jumat, 23 Maret 2018 pukul 21.30.00 WIB delete

wkwkwk, ya mungin brgitu :))
Sama-sama

Reply
avatar
Google User
AUTHOR
Rabu, 11 April 2018 pukul 08.59.00 WIB delete

Iya yak, baru mau work udah diapa sama komputer :-d

Reply
avatar

Silahkan berkomentar dengan catatan :

1). Berkomentarlah yang baik dan sopan
2). Jangan mengandung spam
3). Jangan menyertakan link
4). Tidak menyebarkan iklan apapun

"Ucapan Anda adalah Cermin Kepribadian Anda"