Selamat datang, Halo semua, Kali ini saya akan membagikan informasi seputar PHISING WEBSITE, bagi yg belum tahu, simaklah artikel ini dgn seksama, konsentrasi dan fokus (:D :D :D... kayak mau ujian aja), jika sudah tahu, bolehlah sekedar membaca atau memeri kritik :) Baiklah, Kita Langsung saja ke KTP, eh TKP :D Apa itu pishing website dan bagaimana mencegahnya, Pengertian Pishing Website: Phising, adl salah satu kejahatan dgn memancing korban, yaitu memancing dgn situs, iklan, e-mail, tawaran menarik, maupun berbagai cara yg mudah dipercaya korban agar terjebak dan dgn tujuan utk mengetahui data pribadi , misalnya Username, password, umur, dan lain sebagainya. Tentunya Sangat berbahaya dan merugikan korban, Jadi, hati2 lah jangan sampai kita terjebak Cara kerja phising : Si pelaku Membuat situs Palsu yang sangat mirip dengan situs aslinya, Mengundang banyak orang untuk mengunjungi web itu, dan Meminta pengunjung untuk memasukkan user name dan password suatu akun agar pelaku bisa mengambil alih. Bagaimana cara mengetahuinya? Pertama, periksa alamat URL web, apabila alamat benar dan tidak ada kejanggalan artinya aman. Kedua, buka alamat web sesuai dengan alamat aslinya. Apabila tidak hafal, anda dapat meminta bantuan pada search engine Ketiga, apabila sudah terlanjur login, maka cepatlah ganti password akun anda yg terlogin., dan berikut beberapa tips untuk anda : *Tips untuk menghindari phising: 1. Untuk situs sosial seperti Facebook, buat bookmark untuk halaman login atau mengetik URL www.facebook.com secara langsung di browser address bar secara tepat, 2. Jangan mengklik sembarang link, 3. Hanya mengetik data pribadi pada situs yang benar2 aman., 4. Kenali tanda kejanggalan dalam email phising: - Jika hal itu tidak ditujukan secara personal kepada anda. - Jika anda bukan satu-satunya penerima email. - Jika terdapat kesalahan ejaan, tata bahasa atau kekakuan lainnya dalam penggunaan bahasa. Umumnya, hal ini dilakukan pelaku untuk mencegah filtering. 5. Menginstall software web protected, biasanya fitur ini ada di anti virus 6. Hati2 terhadap e-mail dan pesan yang tidak diminta. 7. Waspadai ketika login yang meminta hak Administrator. selidiki alamat URL-nya 8. Back up data anda. Back up lah data anda, sehingga jika seandainya terkena phising, kita masih memiliki cadangannya, misalnya back up file pada media2 sosial anda. Seperti itulah beberapa info dan tips agar kita lebih waspada dalam akses dunia internet. Agar kita lebih waspada dlm dunia serba modern ini... Terima kasih telah meluangkan waktu utk membaca artikel saya, tinggalkan komentar atau kritik anda di kolom comment dibawah, kritikan anda adl pelajaran bagi saya.. lain kali mampir lagi ya.. :)
1 Komentar:
Write Komentarsederhana-saja.mywapblog.com/tips-untuk-hindari-phising-website.xhtml
ReplySilahkan berkomentar dengan catatan :
1). Berkomentarlah yang baik dan sopan
2). Jangan mengandung spam
3). Jangan menyertakan link
4). Tidak menyebarkan iklan apapun
"Ucapan Anda adalah Cermin Kepribadian Anda"